Hasanusimuhammad.com - Baru-baru ini Chelsea dikabarkan tertarik terhadap bek tengah milik Fenerbahce, Simon Kjaer. Jika hal tersebut benar-benar terwujud, maka pria kelahiran Denmark 26 Maret 1989 ini bakal menjadi pemain Chelsea berkewarganegaraan Denmark kedelapan yang merumput di Stamford Bridge. So, siapakah pemain sepak bola Denmark lainnya yang pernah memakai jersey biru? simak ulasan berikut ini…
Pertama | Nils Middelboe
Pria kelahiran 5 Oktober 1887 (meninggal 21 September 1976) merupakan pemain Chelsea pertama yang berasal dari Denmark. Ia memperkuat Chelsea dalam kurun waktu 1913 sampai tahun 1922. Nils merupakan pemain asing pertama Chelsea yang diperhitungkan dalam skuad utama the blues. Ia bahkan langsung mendapat kepercayaan menjadi kapten tim disaat-saat awal ia tiba di Stamford bridge.
Pria kelahiran 5 Oktober 1887 (meninggal 21 September 1976) merupakan pemain Chelsea pertama yang berasal dari Denmark. Ia memperkuat Chelsea dalam kurun waktu 1913 sampai tahun 1922. Nils merupakan pemain asing pertama Chelsea yang diperhitungkan dalam skuad utama the blues. Ia bahkan langsung mendapat kepercayaan menjadi kapten tim disaat-saat awal ia tiba di Stamford bridge.
Oh ya, dalam tim, Nils bermain pada posisi pemain bertahan. Tercatat ia telah bermain sebanyak 46 kali untuk Chelsea dan mencetak 1 gol. Selain membela the blues ia juga pernah bermain untuk Corinthian dan Casuals.
Kedua | Jakob Kjeldbjerg
Pemain Chelsea berikutnya yang berasal dari Denmark adalah Jakob Kjeldbjerg. Pemain bertahan kelahiran Frederiks, Denmark, 21 Oktober 1969 ini tercatat meperkuat Chelsea pada musim 1993/94 dan 1994/95. Selama berseragam Chelsea ia telah tampil sebanyaj 66 kali dan berhasil menjaringkan 2 gol.
Selain bermain untuk Chelsea ia juga pernah memperkuat Holstebro, Viborg FF dan Silkeborg IF. Paska pensiun dari dunia sepak bola, Jakob memilih menjadi presenter TV.
Ketiga | Jes Hogh
Jes Hogh lahir di Alborg, Denmark pada tanggal 7 Mei 1966. Ia merupakan seorang bek tengah. Ia tercatat sebagai pemain Chelsea sejak tahun 1999 s/d 2001. Debut pertamanya untuk Chelsea ia lakukan pada tanggal 14 Agustus 1999.
Selama menjadi pemain Chelsea, Jes Hogh total telah bermain dalam 17 laga. Selain membela Chelsea, ia juga pernah bermain untuk sejumlah klub lainnya sepertu Brondby dan Fenerbahce.
Keempat | Brian Laudrup
Pemain Chelsea berikutnya yang berasal Denmark adalah Brian Laudrup. Brian merupakan seorang penyerang yang memiliki banyak pengalaman bersama klub-klub besar lainnya seperti Bayer Munich, Fiorentina, AC Milan, Glasgow Rangers, FC Copenhagen dan Ajax.
Brian diboyong Chelsea dari Rangers pada musim dingin tahun 1998. Namun pada awal tahun 1999, ia resmi meninggalkan Chelsea menuju ke FC Copenhagen. Selama berseragam Chelsea ia hanaya bermain sebanyak 11 kali dan berhasil menjaringkan 1 gol.
Uniknya, satu-satunya gol yang berhasil dijaringkan Brian selama menjadi pemain Chelsea justru ia lesakkan kegawang FC Copenhagen. Gol tersebut terjadi pada laga final UEFA Super Cup. Dalam laga itu Chelsea berhasil keluar sebagai juara.
Kelima | Bjarne Goldbaek
Bjarne lahir di Copenhagen Denmark pada tanggal 6 Oktober 1968. Ia merupakan seorang gelandang serang yang memperkuat Chelsea sejak tahun 1998 hingga 2000. Debut pertamanya sebagai pemain Chelsea terjadi pada tanggal 11 November 1998.
Selama menjadi blue army, Bjarne telah tampil dalam 40 laga dan berhasil menjaringkan 5 gol. Selain tercatat sebagai pemain Chelsea, ia juga pernah membela sejumlah klub seperti Schalke 04, Copenhangen, Fulham dan Tennis Borussia Berlin.
Keenam | Jesper Gronkjaer
Pemain Chelsea asal Denmark ini lahir pada tanggal 12 Agustus 1977 di Nuuk Greenland. Pemain yang biasa bermain sebagai winger ini mulai menjadi pemain Chelsea pada Oktober 2000. Ia dibeli dari klub Belanda, Ajax Amsterdam, seharga 7.8 juta poundsterling. Harga tersebut menjadikannya sebagai pemain Denmark termahal saat itu.
Salah satu penampilan paling bersejarahnya untuk Chelsea terjadi saat berhadapan dengan Liverpool pada partai akhir Liga Inggris musim 2002/03. Dalam laga tersebut ia menyumbangkan satu assist dan satu gol untuk kemenangan Chelsea 2-1. Berkat kemenangan tersebut Chelsea akhirnya finis diurutan keempat dan mendapatkan satu tiket tampil di Liga Champions. Selama berseragam Chelsea ia telah membuat 88 penampilan dan berhasil mencetak 7 gol.
Ketujuh | Andreas Christensen
Pemain yang saat ini tengah dipinjamkan ke Borussia Monchengladbach ini lahir pada tanggal 10 April 1996. Kariernya sebagai pemain Chelsea bermula pada Februari 2012, hanya beberapa bulan sebelum pelatih Chelsea asal Portugal, Andre Villas Boas dipecat. Andreas merupakan seorang pemain yang bermain pada posisi defender atau bek.
Debutnya bersama tim senior Chelsea terjadi pada tanggal 28 Oktober 2014. Saat itu ia bermain full 90 menit saat Chelsea berhadapan dengan Shrewsbury Town dalam lanjutan kompetisi Piala Liga. Dalam laga itu Chelsea menang 2-1. Sejauh ini ia baru bermain sebanyak 3x untuk Chelsea. Sedangkan bersama Borrusia M, ia telah bermain sebanyak 29 kali dan berhasil menjaringkan 3 gol.