PASTA GIGI BUAT NGILANGIN NODA KOPI? INI JUARANYA

HM - Sebagai seorang pecandu kopi, saya harus bersiap-siap menerima konsekuensi logis efek dari adiksi teserbut. Diantara yang sudah pernah saya rasakan adalah NODA BEKAS KOPI dan BAU NAFAS yang kurang sedap. Makanya, kamu gak perlu heran kalau tiba-tiba kamu nemu –biasanya- cowok yang giginya rada-rada kuning kecoklatan gitu.

Noda coklat pada gigi yang disebabkan oleh bekas kopi atau teh selalunya hanya terjadi pada gigi seri saja, namun jika tidak segera diatasi, penyebaran warna kuning kecoklat-coklatan tersebut bakal segera menyebar ke gigi gigi lain.

pasta gigi untuk gigi bernoda
GIGI KAMU SEBALAH KIRI APA KANAN?

PASTA GIGI YANG SESUAI

Saya secara pribadi gak tega harus ngilangin KOPI dari daftar minuman yang 'wajib' saya minum (minimal sehari sekali) hanya karena takut gigi “ternoda”. Namun, disisi lain noda pada gigi terkadang juga menimbulkan rasa kurang percaya diri.

Tapi jangan khawatir, bagi kamu yang udah kadung jatuh cinta sama kopi atau sejenisnya, kamu masih bisa terus menikmati enaknya kopi tanpa perlu mengkhawatirkan noda pada gigi. Karena noda-noda terserbut bisa kamu hilangin dengan cara memakai PASTA GIGI ZACT.

Yups, ZACT merupakan pasta gigi khusus yang diramu untuk para pencinta kopi dan teh. Secara pribadi saya telah menggunakan pasta gigi ini sejak beberapa tahun terakhir. Wal hasil, meskipun kopi tidak pernah absen dalam menu rutin saya tapi Alhamdulillah banget, noda bekas kopi tidak pernah mencolok digigi.

pasta gigi untuk gigi bernoda
INI JAGOAN SAYA

Dari segi herga pasta gigi Zack memang sedikit mahal jika dibandingkan dengan pasta gigi lain yang beredar di pasaran. Untuk mensiasati hal tersebut saya biasanya baru akan menggunakan pasta gigi Zact ketika noda bekas kopi sudah mulai terlihat. Setelah noda samar-samar hilang saya akan beralih ke pasta gigi lain semisal Close Up atau kadang-kadang Pepsodent.

So, buat kamu yang ingin terus menikmati kopi dan teh pastikan kamu udah beralih ke pasta gigi ZACT. 

LOKASI SAFARI SUBUH BANDA ACEH